Pelantikan dan serah terima jabatan anggota BEM dan DPM Universitas Widya Husada Semarang dilaksanakan kemarin hari Kamis, 10 Desember 2020 jam 13:00 wib. Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Wakil Rektor III Bid. Kemahasiswaan,Alumni, Humas dan Kerjasama, Basuki Rahmat, ST,M.T di Ruang Aula Lantai 2 Universitas Widya Husada Semarang.
Wakil Rektor III dalam sambutannya mengucapkan selamat bagi Presiden BEM dan Ketua DPM UWHS Periode 2020/2021 dan berharap BEM UWHS dapat menyelenggarakan kegiatan yang mendukung tahap kesetaraan, kebersamaan dalam membangun kualitas Organisasi Mahasiswa UWHS. Khususnya untuk memacu kenaikan peringkat kampus kita di tingkat nasional. Kondisi pandemi covid-19 pada saat ini tidak dapat menghambat kita untuk terus berkarya dan menciptakan ide-ide kreatif organisasi, karena banyak hal yang dapat dilakukan dengan cara daring/online.
Tema dari pelantikan BEM dan DPM kali ini adalah “Building A Student Civilization That Is Oriented toward The Organitation ”, Menurut M Irsyad Nasrullah,”Dengan tema ini kami ingin mengingatkan bahwa organisasi mahasiswa UWHS harus dapat melakukan perubahan dengan terus berkreasi walaupun dalam kondisi pandemi seperti ini. Kami akan terus berusaha menjadi pemimpin yang berkualitas .”
Presiden BEM dan DPM UWHS, saling berkomitmen untuk menjalin kerjasama demi merealisasikan berbagai kegiatan yang bermanfaat sesuai dengan amanat dari Wakil Rektor III.